Cari Blog Ini

Minggu, 07 April 2013

[Review-Games] Tales of Innocence


Lagi-lagi game Tales series - mungkin ada yang bertanya begitu (kalau ada). Ini karena akhir-akhir ini aku lagi pingin main RPG lain, makanya aku memainkan series RPG yang terkenal ini. Namun karena media yang terbatas, aku cuma bisa main game Tales series yang lama (tertawa pahit). OK, lanjut ke reviewnya!!



Tales of Innocence Series Tales yang berjalan di sistem game NDS. Game ini dirilis pada 6 Desember 2007 sebagai seri kesembilan Mothership Titles Tales Series. Game ini adalah game yang tidak pernah dilokalisasikan ke North America maupun Europe. Bahkan setelah diremake ke Playstation Vita pun game ini tidak juga diterjemahkan oleh Namco. Versi Remake game ini keluar pada 26 January 2012 lalu, dengan perubahan besar-besaran yang disebut Namco dengan Re-Imagining. Sprite, Background, gameplay sampai musik juga diubah untuk menyesuaikannya dengan sistem PSVita. Versi PSVita ini diberi nama dengan Tales of Innocence R.

NDS Version
Vita Version
Game Systems
Nintendo DS
Developers
Alfa System
Publishers
Bandai Namco Games
Character Designers
Composers
Japanese Releases
DS December 6, 2007
PSVITA January 26, 2012


*Nama karakter dan tempat kuambil dari translasi Absolute Zero. Mereka lah yang berjasa agar game ini bisa dimengerti oleh gamer yang tidak mengerti bahasa Jepang :)

**SPOILER ALERT!!!!

STORY

Ruca Milda adalah seorang anak tunggal dari seorang pengusaha sukses di ibu kota imperial, Regnum. Pintar dan kaya membuat Ruca suka diganggu oleh teman-teman sekolahnya dan Ruca tidak bisa melawannya. Namun, di saat itu dunia sedang terjadi perang besar antara Regnum dan Garam. Selain itu dunia sedang dihebohkan dengan kehadiran sekelompok manusia yang mempunyai kekuatan super, mereka disebut Inousha (The Fallen) dan mereka ditangkap karena dianggap berbahaya.  Ruca yang merasa hidupnya sudah kacau karena sering diganggu anak-anak lain, menjadi lebih kacau sejak bertemu dengan gadis bernama Illia Animi yang ternyata adalah seorang The Fallen yang dikejar oleh sekte bernama Arca. Kekuatan Ruca sebagai Tenseisha (Avatar) bangkit ketika ingin menolong Illia. Ruca tidak pernah sekalipun menyadari kalau dirinya adalah The Fallen, karena itu kehidupannya jadi terbalik 180 derajat dan dia harus lari dari kerajaan pemerintah yang menangkap para The Fallen dan juga dari sekte Arca.

Sebenarnya Ruca sering mengalami mimpi dimana dia adalah seorang jendral perang yang memimpin para Census yang sedang berperang melawan pasukan Latio. Jendral perang itu bernama Asras, pria yang gagah, kuat dan berani sangat berbeda dengan Ruca. Illia mengatakan kalau mimpinya itu adalah potongan ingatan kehidupan masa lalu Ruca sendiri. Kehidupan mereka di masa lalu adalah para dewa yang tinggal di Devaloka (Heaven) dan pada kehidupan sekarang mereka membawa ingatan dan kekuatan mereka. Ruca tidak percaya kalau pria yang dikagumi dalam mimpinya itu adalah dirinya sendiri dan dia lebih terkejut lagi ketika tahu kalau Illia adalah reinkarnasi dari Inanna, kekasih dari Asras. Selain lari dari kejaran Arca dan pemerintah, mereka berdua melakukan perjalanan untuk mencari Manifest. Illia dikejar para anggota Arca yang menginginkan benda itu, padahal Illia tidak ingat sama sekali tentang Manifest. Para Anggota Arca berada di bawah perintah Mathias yang memerintahkan mereka mencari Manifest untuk membuat dunia yang hanya dihuni oleh para The Fallen. Illia yang tidak suka hal itu selalu menghindar dari mereka dan mengajak Ruca pergi bersamanya untuk mencari Avatar lain yang tahu tentang Manifest akibat dari ingatan masa lalu mereka yang masih terpotong-potong.

Dalam perjalanan mereka, Ruca dan Illia bertemu dengan para Avatar lain yang dulunya adalah teman maupun musuh di kehidupan masa lalu. Tapi mereka semua tidak menghubungkan masa lalu dengan kehidupan sekarang dan sekarang mereka menjadi teman sesama Avatar untuk menghentikan Mathias yang berusaha menggunakan Manifest padahal dalam ingatan mereka Manifest adalah benda yang menghancurkan Devaloka beserta para dewa yang hidup disana.

GAMEPLAY

Sistem Battle ToI ini campuran dari sistem battle Tales of Abyss dan Tales of Destiny (PS2) yang dinamakan Dimension Stride Linear Motion Battle System (DS-LMBS). Sudah menjadi ciri khas seri tales untuk menggunakan sistem battle "Linear Motion" dan dalam party terdiri dari 3 karakter.. Karakter dalam battle dapat berjalan bebas di field untuk melawan musuh. Namun ada yang berbeda di seri tales ini, Item dan Gald (mata uang seri Tales) berserakan di field battle ketika musuh dikalahkan. Jadi player harus mengambilnya sebelum battle selesai.

Setiap karakter mempunyai "Tension Gauge" yang akan terisi jika combo sukses atau ketika karakter bertahan dari serangan musuh. Ketika penuh, maka karakter akan memasuki masa "Awakening" yang membuat status karakter meningkat dan karakter bisa memasuki masa "Infinite Jam" yang membuat karakter dengan karakter yang lain membuat kombinasi serangan dalam waktu singkat. Dalam masa "Awakening" karakter juga bisa melakukan Hi-Ougi (Mystic Arte).


Ability dan Arte bisa didapatkan seiring bertambahnya level karakter. Untuk ability, yang disebut "Style", juga perlu dinaikkan levelnya untuk mendapatkan ability yang lebih kuat. Ada juga beberapa Style yang didapat dengan situasi tertentu.

Untuk mendapatkan gald dan grade dengan mudah, kita bisa mengikuti "Guild". Disana kita bisa menyelesaikan beberapa misi yang tersedia dan mendapatkan hadiah tergantung dari tingkat kesulitan misi. Grade juga ditukarkan di "Guild" bukan di awal New Game+ seperti seri Tales sebelumnya.

CHARACTER

Ruca Milda
Age: 15
Height: 168 cm
Weapon: Broadsword
Past Life: Asras
Seiyuu: Akiko Kimura

Pemuda yang canggung dan lemah ini pernah menganggap dirinya adalah Asras karena mimpi yang selalu dialaminya. Keadaan itu malah membuatnya terlibat dalam masalah dan membuat kedua orang tuanya kecewa. Sejak saat itu, Ruca selalu menutup diri dari orang lain karena takut dianggap aneh. Sepanjang perjalanan Ruca selalu mengeluh dengan nasib yang dia alami, tapi karena dukungan teman-temannya dia pun menerima kenyataan tentang nasib dan kehidupannya sekarang. Walaupun sering dijadikan objek "dikerjai" oleh Illia, Ruca tetap menaruh hati padanya.

Asras sendiri adalah seorang jendral perang dari Census. Gagah, berani, baik hati, dan banyak wanita menyukainya membuat Ruca ragu kalau Asras adalah kehidupan masa lalunya. Ruca sangat mengagumi Asras dan ingin seperti dirinya kelak. Senjata yang dipakai Luca juga karena dia ingin meniru Asras sekalipun Broadsword terlalu berat untuknya.









Illia Animi
Age: 15
Height: 166 cm
Weapon: Dual Guns
Past Life: Inanna
Seiyuu: Yuko Sasamoto

Illia lari dari rumahnya karena dikejar-kejar oleh kelompok Arca. Illia bepergian dengan peliharaannya, Musse bernama Coda yang sangat rakus. Illia sangat membenci kelompok Arca terutama karena mereka telah menghancurkan desanya hanya untuk menangkapnya. Gadis ini mudah marah dan meledak-ledak, membuat Ruca sering takut padanya. Berdua dengan Spada, Illia sering mengganggu Ruca yang sudah menjadi hobi mereka berdua.


Kehidupan masa lalu Illia adalah Inanna, 'Goddess of Harvest' dari Latio. Wanita cantik yang menjadi kekasih dari Asras. Sewaktu masa perang, entah kenapa Inanna ada di tengah medan perang lalu dia pun memilih ke tempat Census. Ketika Asras menemuinya mereka berdua langsung jatuh cinta. Sifat Inanna dengan Illia sangat berbeda, membuat Illia tidak suka dengan Inanna.







Spada Belforma
Age: 17
Height: 177 cm
Weapon: Dual Swords
Past Life: Durandal
Seiyuu: Yuji Ueda

Pertama kali Ruca bertemu Spada, ketika mereka ditangkap oleh pihak pemerintah. Ruca langsung menyadari kalau Spada adalah anak dengan sifat preman. Dari gaya dan cara bicaranya saja Spada memang terlihat seperti anak preman. Siapa sangka anak preman itu adalah anak dari bangsawan Regnum, tepatnya dari keluarga ksatria kerajaan Regnum. Spada lari dari rumah karena ingin menjalani 'jalan ksatria' dengan caranya sendiri. Walaupun sering mengganggu Ruca, Spada adalah orang yang paling paham perasaan Ruca dan sering memberinya semangat.

Berbeda dengan yang lain, kehidupan masa lalu Spada adalah sebuah pedang! Pedang yang diberi jiwa oleh pembuatnya bernama Vulcan. Durandal adalah pedang kesayangan dan senjata andalan dari Asras. Dengan pedang itu sudah banyak musuh yang mereka berdua jatuhkan. Karena hidup sebagai pedang Durandal tidak begitu mengerti sifat manusia dan patuh dengan siapa saja yang memegangnya, berbeda dengan Spada yang memilih hidup bebas. Spada sering heran dengan Durandal yang cukup cerewet padahal hanya sebuah pedang.





Ange Serena
Age: 20
Height: 158 cm
Weapon: Dagger
Past Life: Oriefiel
Seiyuu: Kaori Nazuka

Dulunya Ange adalah pendeta wanita dari kota Naohs tapi karena suatu insiden dia tidak sengaja menghancurkan gereja dan membuatnya tertangkap oleh pemerintah. Ange adalah wanita yang lembut dan baik tapi dia cukup cerewet jika sedang menjelaskan kisah Devaloka dan Naraka. Gadis ini selalu mengeluhkan bentuk tubuhnya padahal untuk seumurannya masih terlihat normal.

Orifiel adalah strategist dari pihak Ratio, dengan kata lain musuh dari Asras. Dan kehidupan masa lalu Ange ini adalah laki-laki! Sifat Orifiel hampir sama dengan Ange yang tenang dan berwawasan luas. Orifile berpendapat perang antara Census dan Ratio malah memperburuk keadaan Devaloka.









Ricardo Soldato
Age: 27
Height: 183 cm
Weapon: Sniper
Past Life: Hypnos
Seiyuu: Hiroaki Hirata

Seorang Mercenaries dari Garam, pertama kali bertemu dengan Ruca dan kawan-kawan ketika di medan perang antara Garam dan Regnum. Lalu mereka bertemu lagi dengan tugasnya yang baru untuk membawa Ange ke Tenos. Atas permintaan Ange, Ricardo menjadi bodyguardnya dan ikut bersama mereka mencari Avatar yang lain. Awalnya Ricardo bersikap dingin pada yang lain karena dia tidak mau melakukan hal lain selain pekerjaannya, makin lama semua mengerti sifat Ricardo dan makin akrab.

Kehidupan masa lalu Ricardo adalah si shinigami bernama Hypnos. Pekerjaan Hypnos mencabut nyawa manusia di Naraka dan membawanya ke Devaloka agar Devaloka tetap stabil. Sifatnya cukup berapi-api, terlihat ketika melawan Asras. SIfat Hypnos dan Ricardo yang sama adalah mereka tegas dan bangga dengan pekerjaan mereka.








Hermana Larmo
Age: 13
Height: 148 cm
Weapon: Knuckles
Past Life: Vrtra
Seiyuu: Matsuoka Yuki

Hermana adalah gadis kecil yang tinggal di Regnum tanpa rumah karena orang tuanya yang meninggal di tengah perjalanan ke Regnum. Dengan tubuh kecilnya itu, Hermana merawat semua anak-anak jalanan yang ada di Regnum. Hermana tipe orang yang cepat beradaptasi dengan perubahan keadaan tiba-tiba karena itu dia tidak begitu kager ketika tahu dirinya juga Avatar. Karena belum pernah bertarung sebelumnya, Hermana menggunakan tangan kosong dan gaya bertarungnya pun terkesan asal. Tapi jangan meremehkannya karena kekuatannya sangat luar biasa.

Hermana sangat disayangi oleh anak-anak yang dirawatnya. Sifat keibuannya mungkin karena kehidupan masa lalunya yang merupakan ibu asuh Asras, Vrtra. Naga raksasa yang menemukan Asras ketika bayi itu sangat menyayanginya dan juga sebaliknya. Ketika Devaloka hancur, Vrtra adalah satunya-satunya yang selamat dari kekacauan itu. Dia selalu sendirian selama ribuan tahun dan selalu berharap jiwa Asras bisa hidup kembali di kehidupan yang lain.






Mathias
Age: N/A
Height: 168 cm
Past Life: Overlord
Seiyuu: Atsuko Tanaka

Pemimpin dari organisasi Orca yang mengumpulkan para The Fallen agar mereka tidak ditangkap oleh pemerintah. Tujuan Arca adalah membangun dunia yang hanyab dihuni oleh para The Fallen, karena itu mereka membutuhkan Manifest agar hal itu bisa terwujud. Ruca dan yang lain curiga dengan rencana Mathias yang tidak seperti dikatakan banyak orang dan mereka berusaha menghentikan rencananya.



Chitose Cxarma
Age: 18
Gender: Female
Height: 160 cm
Past Life: Sakuya
Seiyuu: Rumi Shishido

Chitose adalah gadis dari Ashihara, sebuah negara dari timur. Negaranya terendam air dari tahun ke tahun akbiat keadaan alam yang aneh. Chitose dibawa oleh pemerintah karena dia salah satu dari The Fallen. Karena dia bersedia mengikuti dktrin Arca dia pun dibebaskan. Chitose mempunyai ketertarikan ke Ruca dan selalu menempel padanya jika mereka berdua. Ruca sendiri mempunyai perasaan rindu padanya tapi dia tidak ingat kalau mereka berdua adalah teman di kehidupan masa lalu. Illia selalu marah jika melihat Chitose apalagi kalau lagi berdua dengan Ruca.

Hasta Ekstermi
Age: 22
Height: 186 cm
Past Life: Gae Bolg
Seiyuu: Mitsuaki Madono

Sama seperti Ricardo, Hasta juga seorang Mercenaries dari Garam. Tapi dia selalu berbuat seenaknya dan tidak pernah melakukan pekerjaannya dengan benar. Daripada melakukan pekerjaannya dia lebih suka membantai semua orang yang ada di depannya. Cara bicaranya aneh dan omongannya tidak jelas, seperti orang mabuk. Ruca dan kawan-kawan selalu pusing kepala setiap mendengar dia berbicara. Kehidupan masa lalunya adalah Tombak dan berasal dari pencipta yang sama dengan Durandal.


Chien Tenebro
Age: 13
Gender: Male
Height: 162 cm
Past Life: Cerberus
Seiyuu: Miyuki Sawashiro

Chien adalah salah satu anak buah Mathias, tugasnya adalah mencari tahu keberadaan Manifest. Anak ini selalu ditemani oleh dua ekor anjing bernama Cer dan Ber. Diambil dari kehidupan masa lalunya yang merupakan anjing penjaga Manifest di Devaloka, Cerberus. Chien sangat patuh pada Mathias dan siapapun yang menghalangi Mathias adalah musuhnya juga.


Albert Grandeioza
Age: 24
Gender: Male
Height: 182 cm
Past Life: Himmnel
Seiyuu: Tomokazu Sugita

Orang terkemuka di Tenos, Albert juga adalah pencipta airship dan teknologi modern lainnya di Tenos. Dia juga yang menyewa Ricardo untuk membawa Ange padanya karena dia ingin menggunakan Manifest untuk tujuannya sendiri. Albert merasa keputusannya di masa lalu untuk menyatukan Naraka dan Devaloka adalah salah besar. Karena itu dia ingin membuat dunia hanya untuk The Fallen Ratio.


Oswald fan Kuruela
Age: 28
Gender: Male
Height: 172 cm
Seiyuu: Bin Shimada

Oswald adalah salah satu pihak pemerintah yang bertugas mengurusi Avatar yang dijadikan prajurit perang. Bapak-bapak gendut ini memanfaatkan apapun demi terwujud keinginannya bahkan sampai membunuh atasannya sendiri pun akan dia lakukan.






OTHER

Tales of Innocence juga dijadikan manga yang digambar oleh Hiroyuki Kaido pada 2007. Manga yang hanya terdiri dari 3 Volume ini diterbitkan oleh Shueisha. Cerita di manga hampir 90% berbeda dari gamenya. Kesannya juga terlalu serius dan berjalan sangat cepat tidak semua karakter di game ada di versi manga dan beberapa karakter mempunyai tujuan yang cukup berbeda dengan versi gamenya.


Source: Aselia.wikia

MY IMPRESSION

Tales of Innocence ini benar-benar menceritakan anak-anak polos yang masih punya banyak impian. Inti dari perjuangan mereka bukan untuk menyelamatkan dunia, tapi agar mereka bisa pulang dan mewujudkan impian mereka. Cerita yang manis, tidak cocok untuk gamer yang suka cerita berat dan grand. Cerita yang sederhana seperti ini malah bagus, menurutku.

Hal yang tidak kusukai dari Tales kalau kita tidak rajin meningkatkan affection dari karakter lain maka cerita tentang hubungan karakter satu dengan yang lain tidak akan terlihat. Justru cerita yang paling menarik dari ToI ini adalah skit-skit percakapan antar karakter. Kalau lihat dari jalan cerita utama saja hubungan mereka terlihat garing.

Bagiku ToI adalah game selingan karena aku tidak 'moved' dengan jalan ceritanya, tapi bukan berarti jelek lho :) ini adalah post tentang game Tales terakhir yang kumainkan, berikutnya adalag game kesuakaanku. Jadi stay tuned ;) 

Save And Share :

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

0 komentar:

Posting Komentar

back to top