Dari dulu Dark Lily senang banget buat skenario cerita apapun, baik itu Hetalia maupun Final fantasy. Tapi, semuanya nggak dikembangkan lebih jauh. Aku selalu bilang sama dia untuk dikembangin skenario2 yang banyak itu jadi satu cerita utuh, meskipun akhirnya banyak yang kelupaan. (^_^;)
Sejak main game Dissidia Final Fantasy, Dark Lily mulai banyak bikin skenario game itu, yang ditulisnya dalam satu buku 'Drabble FF'^^ semuanya cuma cerita gag yang nantinya mau dibikin di game Dissidia sebagai Original Quest. Salah satu ceritanya adalah yang kelak jadi fanbook panjang Dissidia ini.
Salah satu drabble yang dia bikin ada yang karakternya banyak dan kisahnya kompleks, aku pikir skenario ini nggak mungkin dimasukin di quest Dissidia karena kepanjangan, lalu aku saranin untuk dibuat fanfic aja. Setelah dipikir-pikir akhirnya Dark Lily setuju.
Ini dia fanbook Dissidia Final Fantasy pertama kita!\(^0^)/
Kita berdua paling nggak bisa bikin judul, apalagi
Dark Lily, dia bikin semua skenario itu tanpa judul, makanya untuk
fanbook ini pun judulnya ditetapkan setelah satu buku pertama hampir
selesai.^^
Info Buku:
Judul : Trio Mabudachi 589
Jenis : Fanfiction, Light Novel
Original : Dissidia Duodecim Final Fantasy
Karakter : Squall, Bartz, Zidane, Terra, Cloud, Kain, Firion, Lightning, dll.
Hak Cipta : Square Enix
Genre : Fantasy, Adventure
Tahun Pembuatan : 2012
Rating : R (Remaja)
Cerita : Dark Lily
Ilustrasi : Nemuchan
Jumlah Hal : 230 hal.
Harga : Rp. 45.000,
Cetakan Pertama : 2012
Cetakan Kedua : 2015
Sample Chapter I
Awalnya kita nggak berniat bawa fanfic ini ke Comifuro, tapi setelah aku pikir-pikir mungkin ada baiknya kalau kita bawa 2 jenis buku. Satu Doujinshi dan satu Fanfiction, dengan 2 cerita dari fandom yang kita sukai Hetalia dan Final Fantasy. Setelah berdebat agak lama^^ Dark Lily setuju membukukan fanfic ini karena ceritanya sendiri sudah sangat panjang waktu itu.
Rencananya fanbook ini selesai dalam satu buku saja, tapi dalam perjalanannya cerita makin melebar dengan masuknya tokoh-tokoh baru. Aku waktu itu menyuruh dark Lily untuk lanjut terus, tapi akhirnya ceritanya sudah membengkak jadi 200 halaman padahal ceritanya masih belum setengahnya (^_^;) akhirnya, dengan berat hati fanfic ini dipecah jadi 2 buku.^^
Sample bookmark Dissidia, buat bonus yang beli fanbook ini waktu Comifuro kemarin. :)
Selama proses pembuatan fanfic ini, aku diminta membuat ilustrasinya. Dark Lily banyak request gambar yang sebenarnya sangat berat buat aku gambar karena saking susahnya^^ tapi akhirnya aku boleh memutuskan mana yang ingin kugambar tapi tetap sesuai dengan keinginan Dark Lily, lega deh he he... :P
Ini dia beberapa sample ilustrasinya :
Note : Buat yang bingung kenapa Cloud pake baju perempuan,
baca aja chapter pertama sample diatas yah!
baca aja chapter pertama sample diatas yah!
Setelah buku pertama selesai, tinggal kita cetak deh! rencanaya kita mau cetak di Welldone lagi, tapi setelah mendengar rincian biayanya, kita langsung ambil langkah seribu^^ karena kondisi keuangan yang nggak memungkinkan saat itu :P akhirnya kita mutar otak supaya bisa cetak fanfic setebal 140 halaman dengan keuangan kita yang tersisa.
Lalu dimulailah hari-hari melelahkan dimana kita mulai menyusun halaman demi halaman agar sesuai urutan, terus cari kemana-mana tempat nge-print murah tapi bagus sampai ke kampusnya Dark Lily... lalu menyusun ulang urutan2 halaman dan ilustrasi, nge-lem halaman yang dobel dan kurang....bener-benar bikin capek! kadang-kadang ada kesalahpahaman yang bikin kita gregetan, tapi akhirnya buku fanfic Dissidia ini jadi juga! meski jadinya hanya 4 buku saja ha ha... :D
Ini semua benar-benar pengalaman yang berharga buat kita sebagai circle. kita jadi tahu susahnya mencetak buku dari awal sampai jadi, tapi kita jadi tahu sedikit trik-trik mebuat buku yang kunamakan 'asal no jutsu' alias 'biar nggak bagus asal jadi'! ha ha (^_^;)
Untuk saat ini sampai disini dulu yah bahasannya, posting ini masih akan dilanjutkan lagi, jadi ditunggu aja yah! Makasih yang sudah baca posting ini!
UPDATE :
Terimakasih banyak yah, yang sudah membeli fanbook "Mabudachi 589" kita di Comifuro GJUI 2012 maupun yang di AFAID 2012. Nggak bisa terkatakan betapa senengnya kita (cieeee...).
Memang fanbook ini sudah sold out tapi kita masih akan mencetak lagi fanbook ini (yang jilid 1 dan 2 juga) dengan tampilan lebih baik lagi di event-event mendatang. Jadi, ditunggu saja yah, oya ditunggu saran kritiknya juga yah he he...
Terima kasih banyak semuanya!semoga semua terhibur.
Update 2015
Sehubungan dengan kita mencetak ulang Trio Mabudachi 589 yang udah kita revisi ulang dan cetak di Digital Printing yang baru maka harganya mengalami kenaikan menjadi Rp.45.000., dari sebelumnya Rp.35.000., Harap maklum ya hehe ^_^
Emang kelihatan nggak ada bedanya seperti buku sebelumnya tapi buku kali ini lebih tebal, rapi, hurufnya lebih enak dilihat, typo banyak dikurangi ;) dan ada tambahan halaman Bestiary.
Jika tertarik dengan buku ini silahkan order ya ;) Ciao!
Save And Share :
0 komentar:
Posting Komentar